Jangan Takut Korupsi

Sejak bergulirnya kasus Gayus, semakin membuktikan ketidak becusan kinerja aparat di bnegeri ini. Gembar-gembor sebelumnya akan memberangus koruptor nyatanya tak pernah kesampaian. Apalagi dengan hukuman yang terbilang cukup ringan untuk terdakwa kasus korupsi. Koruptor sekelas Gayus hanya dihukum tujuh tahun. Setelah itu akan diremisi ini itu, jadinya masa hukuman akan menjadi lima tahun.

Indonesia menjadi ladang subur koruptor untuk menumpuk uang sebanyak-banyaknya. Selain aparat yang tidak tegas dan kerdil ketika dibentak, juga makin menyuburkan praktek korupsi karena hukuman yang cukup ringan bagi maling negara ini. Kita akan membuktikan setelah kasus Gayus yang tak selesai mungkin ini akan muncul kasus-kasus serupa dengan hukuman ringan.

Dan sudah menjadi rahasia umum bahwa korupsi besar-besaran di negara ini tidak akan diusut tuntutas. Karena kalau diusut tuntas akan menyeret orang-orang istana yang sesungguhnya pelaku korupsi selama ini adalah mereka-mereka yang bertampang adem ayem dengan segala manuver pencintaraannya.

0 komentar:

Posting Komentar